Laman

Rabu, 16 November 2011

terpuruk.
ya...perasaan itu muncul lagi lagi dan lagi
aku sendiri tidak pernah tahu harus seperti apa lagi
aku sendiri tidak pernah mengerti apa arti dan maksud dari semua ini
pengalaman hidup yang menurutku sudah cukup meletihkan
sesekali ingin aku meluapkannya mengungkapkannya dan menunjukkannya
tentang..........
ya tidak berbeda jauh dari sekian banyak postinganku tentang 'kegalauan' ku
bosan? aku rasa teman-temanku yang mendengarkan keluhanku pun sudah bosan dengan ceritaku
dia.aku.dan takdir.
hey ini menyedihkan
berpura-pura tegar saat keramaian itu sedang berada di sekitarku
harus memberikan wajah cerah seakan tak terjadi apapun
dan sekali lagi
harus bersikap biasa saja pada seseorang yang tidak biasa di pikiranku
bisakah aku bicara? bolehkah aku bahagia? maukah kau mengerti sedikit tentang semua ini?

AKU MENYUKAIMU!! AKU MENGHARAPKANMU HAMPIR SATU TAHUN BELAKANGAN INI!! HEY KAU INI BUTA ATAU SAMA SEKALI TIDAK PUNYA PERASAAN? AKU MENUNGGUMU. TERUS..DAN TERUS MENUNGGU. AKU DISINI!! AKU DI BELAKANGMU. MENDUKUNGMU DALAM DOA. BERSEDIA MEMBERIKAN BAHUKU SAAT KAU LELAH. SIAPA AKU BAGIMU? SEPERTI APA SOSOKKU DALAM HATIMU? APAKAH KAU SEMPAT MENYIMPAN RASA PADAKU? ATAU SEBALIKNYA... KAU SAMA SEKALI TIDAK MENGHIRAUKANKU? SIA-SIAKAH SEMUA INI? 

Maaf.
Aku hanya bisa meluapkan semuanya disini.
Bahkan untuk menangis pun rasanya aku semakin hina.
Lihat aku....sebentar saja.
Aku tidak main-main.
Ha-Ha bodohnya aku tidak mungkin mengucapkan hal bodoh seperti di atas itu.
Aku tidak seperti mereka.
Yang mudah mengucapkan cinta lalu memiliki keberanian dengan segala resikonya.
Aku takut.....aku takut semua akan kacau.
Kau menjauh dan aku menjadi bulan-bulanan banyak orang.
Aku rasa untuk sekian kalinya aku berkorban.

Berkorban untuk perasaan ini.
Lagi lagi....berkorban dan mengalah sebelum mencoba.
Tersudutkan dalam pertanyaan besar "APAKAH AKU TERLALU PENGECUT" ?
Mungkin wanita wanita pilihanmu termasuk pemberani dan tidak munafik.
Aku harap kau bahagia.
Aku harap dengan bergulirnya waktu
Aku dan Kau memiliki hidup masing-masing
Dan tidak akan saling mengusik.
Terima kasih untuk segala kenanganmu
Terima kasih untuk beberapa hal yang membuatku gila       karnamu T^T

i love you

Tidak ada komentar:

Posting Komentar